BREAKING NEWS

Monday, March 3, 2025

Masyarakat Diminta Waspadai Penyakit Leptospirosis

 

TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Pasca ditemukannya kasus suspek leptospirosis di Kota Tangerang, pemerintah menghimbau masyarakat mewaspadai ancaman penyakit tersebut. Karena, penyakit ini menyebar ke manusia melalui genangan air terkontaminasi kencing tikus yang terinfeksi bakteri Leptospira SP. Seperti di area persawahan dan tempat dengan air yang tergenang.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dr. Dini Anggraeni menjelaskan untuk penularannya, bakteri ditularkan ke manusia melalui kontak dengan kulit yang terluka, atau ditularkan melalui urine yang terinfeksi. Infeksi dapat terjadi dengan kontak langsung atau melalui kontak dengan air atau tanah yang tercemar atau terkontaminasi bakteri leptospira.

Ia memaparkan gejala awal fase leptospirosis secara umum berupa demam tinggi, mata merah mata atau kulit kuning, kelelahan, sakit kepala, rasa sakit pada otot yang hebat terutama pada paha, betis dan pinggang yang berlangsung sekitar 4 sampai 7 hari, nafsu makan berkurang dan sulit buang air kecil.

“Sedangkan fase imun ditandai dengan demam mencapai suhu 40 derajat celsius disertai menggigil dan kelemahan umum. Bahkan, terjadi juga pendarahan, gejala kerusakan ginjal dan hati, uremia dan ikterik. Tindakan pencegahan merupakan hal utama, agar mengantisipasi penyakit tersebut,” katanya.

Selain itu, lanjutnya, pemerintah mengajak masyarakat untuk menerapkan hidup bersih dan sehat, menjaga kebersihan diri dan lingkungan, membasmi tikus dan sarangnya baik di rumah atau lingkungan sekitar, cuci tangan setelah beraktivitas, membersihkan benda yang terindikasi terkena kencing tikus, menyimpan makanan dan minuman dengan baik agar terhindar dari tikus, serta gunakan pelindung diri saat berkontak dengan hewan yang berisiko tinggi.

“Bagi masyarakat yang mengalami gejala tersebut, silahkan segera periksa di puskesmas atau fasilitas kesehatan terdekat,” tutupnya. (Dini)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes